Tanda-Tanda Peradangan (Karakteristik Lokal)
Ciri Lokal
Peradangan adalah sebagai berikut:
- Rubor : Kemerahan yang menyertai peradangan. Rubor terjadi akibat peningkatan aliran darah ke daerah yang meradang.
- Kalor : Panas yang menyertai peradangan. Panas timbul akibat peningkatan aliran darah, darah merupakan zat pembawa panas tubuh.
- Dolor : Nyeri peradangan. Nyeri terjadi akibat peregangan saraf karena pembengkakan dan rangsangan ujung-ujung saraf oleh mediator-mediator peradangan
- Turgor/Tumor : Pembengkakan daerah yang meradang. Turgor/tumor ini terjadi akibat peningkatan permeabilitas kapiler sehingga protein-protein plasma dan eksudat masuk ke ruang interstisium.
- Fungsiolesa : Penurunan fungsi daerah peradangan. Kerusakan jaringan dan peningkatan rasa nyeri menyebabkan daerah peradangan diistirahatkan dengan menurunkan fungsi gerak dll.
No comments:
Post a Comment
Pembaca Baik Selalu Meninggalkan Komentar